ISTANAGOAL – Ada kabar kurang baik bagi Manchester United. Penyerang mereka, Anthony Martial dikonfirmasi kembali mengalami masalah cedera.
Seperti yang sudah diketahui, Martial musim ini diproyeksikan sebagai penyerang utama Manchester United. Sejak pra musim, Erik Ten Hag memplot penyerang asal Prancis itu sebagai striker utama mereka.
Martial harus absen di dua laga perdana EPL akibat cedera. Namun sang striker kembali memperkuat Setan Merah sebagai pemain pengganti saat melawan Liverpool di awal pekan kemarin.
Banyak yang berharap Martial fit untuk laga melawan Southampton besok. Sang striker di harapkan turun sejak menit awal di partai itu.
Fix Absen
Dalam konferensi persnya baru-baru ini, Ten Hag membeberkan kondisi terbaru timnya. Ia mengonfirmasi bahwa Martial akan absen melawan Southampton akibat cedera.
“Anthony Martial tidak fit [untuk menghadapi Southampton]. Ia mengalami masalah dengan otot achillesnya,”
Namun Ten Hag juga punya opsi untuk memainkan Marcus Rashford sebagai penyerang tengah, seperti yang ia lakukan saat melawan Liverpool.
“Saya tidak bisa membeberkan berapa lama ia akan pulih. Namun saya harap ia bisa bermain di pertandingan berikutnya,”
Rahasiakan Starting XI
Ketika di tanya apakah akan ada perubahan dalam starting XI MU melawan Southampton, Ten Hag memilih untuk bungkam.
Ia menyebut bahwa susunan pemainnya baru akan ia umumkan sesaat sebelum pertandingan di mulai.
“Anda akan lihat pergantian seperti apa yang saya lakukan besok. Namun yang jelas tim saya akan jadi yang pertama tahu mengenai perubahan di line up saya nanti,” ujarnya.
Mainkan Ronaldo
Dengan cederanya Martial, Cristiano Ronaldo berpotensi untuk menjadi starter di partai ini.
Namun Ten Hag juga punya opsi untuk memainkan Marcus Rashford sebagai penyerang tengah, seperti yang ia lakukan saat melawan Liverpool.
Baca Juga : Piala Dunia 2014: Hattrick Thomas Muller ke Gawang Portugal